Windows 8.1 yang baru dirilis akhir Oktober lalu ternyata membawa angin
segar berbagai kalangan yang hendak beralih ke sistem operasi baru
tetapi enggan lantaran perubahan interface pada Windows versi teranyar. Lucky Gani, Business Group Head Windows Division Microsoft Indonesia,
mengatakan bahwa Windows 8.1 tidak sekadar mnghadirkan update dari versi
sebelumnya, namun sesuatu yang benar-benar baru.
Perbedaan Windows 8.1 yang paling mencolok dibanding versi sebelumnya
adalah kembali hadirnya tombol start yang sebelumnya sempat dihilangkan
Microsoft. Namun tombol start tersebut ternyata hanya berfungsi
menggantikan tombol start fisik yang umum ditemui pada tablet ataupun
notebook Windows 8. Adapun fungsinya adalah agar pengguna dapat dengan mudah kembali ke tampilan start screen saat berada dalam mode desktop.
Para pengguna Windows 8 bisa melakukan update ke Windows 8.1 melalui pilihan windows update yang ada tanpa harus membelinya. Namun harus dipastikan terdapat ruang kosong minimal 3,5 GB pada hardisk penggunanya, karena update ini membutuhkan kapasitas besarsaat di-download sebelum akhirnya secara otomatis menginstal sendiri.
Sedangkan untuk pengguna Windows 7, upgrade ini tidak gratis. Untuk upgrade, ada harga yang harus dibayarkan. Namun sayangnya pihak Microsoft Indonesia masih belum mau menyebutkan berapa biayanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar